Workshop Pengenalan Pembangkit Listrik Tenaga Surya

Masa Pandemi tidak menyurutkan semangat untuk terus belajar dan berkarya. Mahasiswa Teknik Elektro, Universitas Merdeka Malang mengadakan workshop pengenalan pembangkit listrik tenaga surya dengan pemateri Bapak Aries Boedi Setiawan, ST., MM yang merupakan dosen Teknik Elektro Unmer Malang. Workshop ini merupakan salah satu kegiatan yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro dalam rangka mengenalkan energi terbarukan pada mahasiswa. Bagaimana proses konversi energi surya menjadi energi listrik, berapa daya yang dihasilkan dan bagaimana cara instalasi yang baik dan benar dikupas pada workshop tersebut. Kedepan pemakaian energi listrik khususnya dari pembangkit tenaga surya akan terus meningkat seiring semakin mudah dan murahnya komponen solar panel. Berikut dokumentasi kegiatan workshop pengenalan pembangkit listrik tenaga surya yang dilaksanakan 22 desember 2021.
by-sb